Line-Up Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan di Siaran Langsung

by -137 Views

Timnas Indonesia malam ini akan berhadapan dengan Uzbekistan dalam babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Aksi tim asuhan Shin Tae-yong ini akan disiarkan secara langsung di televisi dan secara streaming.

Indonesia melenggang ke semifinal setelah berhasil menaklukkan Korea Selatan di babak 8 besar. Timnas U-23 RI lolos dengan memenangkan pertandingan melawan Korsel lewat adu penalti dramatis setelah bermain imbang 2-2 dalam waktu normal.

Timnas U-23 Indonesia adalah satu dari empat tim yang bertahan di Piala Asia U-23 yang tahun ini digelar di Qatar. Tim lain yang akan bertarung di semifinal memperebutkan gelar juara dan tiket ke Olimpiade Paris adalah Irak, Jepang, dan Uzbekistan.

Uzbekistan berhasil lolos ke semifinal setelah menumbangkan Arab Saudi di babak 8 besar.

Pertandingan antara timnas Indonesia vs Uzbekistan akan digelar pada Senin (29/4/2024) malam ini di stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar. Kick-off dijadwalkan berlangsung pada 21.00 WIB.

Perjuangan timnas Indonesia melawan Uzbekistan dalam ajang Piala Asia U-23 akan disiarkan secara langsung di televisi nasional. Pertandingan juga bisa disaksikan lewat layanan live streaming di https://www.visionplus.id/sports atau langsung klik link ini.

Indonesia vs Uzbekistan adalah pertandingan semifinal pertama. Partai lain antara Jepang dan Irak akan berlangsung pada Selasa waktu setempat (30/4/2024) atau Rabu dini hari waktu Indonesia.

Prediksi line-up Indonesia Vs Uzbekistan:
Shin Tae-yong tidak bisa menurunkan tim terbaiknya dalam pertandingan melawan Uzbekistan nanti malam. Rafael Struick bakal absen di laga tersebut karena sudah mengantongi dua kartu kuning. Striker andalan timnas U-23 tersebut diganjar kartu kuning saat berlaga melawan Yordania di babak grup dan melawan Korea Selatan di babak 8 besar.

Berikut adalah perkiraan formasi dan line-up Indonesia dan Uzbekistan menurut detik.com:

Absennya Struick, membuat pelatih Shin Tae-yong harus menyiapkan strategi lain untuk menghadapi Uzbekistan. timnas u-23 Indonesia masih memiliki dua striker, yakni Hokky Caraka dan Ramadhan Sananta. Shin Tae-yong diperkirakan akan menurunkan formasi 3-4-3, seperti saat mengalahkan Korea Selatan.

Uzbekistan (4-2-3-1)
Abduvokhid Nematov; Abdukodir Khusanov, Mukhammadkodir Khamralliev, Ibrakhimkhalil Yuldoshev; Abbosdek Fayzullaev, Abdurauf Buriev; Ruslanbek Jiyanov, Jasurbek Jaloliddinov, Diyor Khalmatov; Khuisain Norchaev.
Pelatih: Timur Kapadze.

Indonesia U-23 (3-4-3)
Ernando Ari; Komang Teguh, Rizky Ridho, Justin Hubner; Pratama Arhan, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Rio Fahmi; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Hokky Caraka.
Pelatih: Shin Tae-yong

Jadwal Piala Asia U-23 2024:
Indonesia Vs Uzbekistan
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
Senin (29/4/2024) pukul 21:00 WIB
Jepang Vs Irak
Jassim bin Hamad Stadium, Al Rayyan
Selasa (30/4/2024) dini hari pukul 00:30 WIB

(dem/dem)